Di Terbitkan oleh Unknown 0 Comments

Di zaman ICT yang kian canggih, kini membaca buku tidak lagi harus dengan memakai indera mata, tapi cukup telinga saja.

Dengan keberadaan materi bacaan elektronik yang sangat melimpah dan sangat mudah didapat di dunia maya, tentu saja peluang untuk selalu menambah wawasan sangat terbuka dan semakin gampang caranya.

Selain buku elektronik yang dari penerbitnya sudah dijual dalam formataudio terpadatkan (MP3, WMA, AAC, dll), sebagian besar buku digital lainnya masih berformat teks (plain ASCII TXT, HTML, CHM, PDF, DJVU,LIT, DOC, RTF, dll).

Seiring dengan semakin pesatnya kemampuan PC untuk pemrosesan data digital , kini telah mengemuka beberapa piranti lunak yang bisa membantu kita untuk membacakan file teks dengan memanfaatkan kemampuan chip multimedia di PC kita yang bisa dijadikan mesin pembaca teks; salahsatu yang banyak dipakai adalah Text Aloud, salahsatu kemampuannya adalah mengubah file teks dan menyimpannya ke dalam format audio,sehingga bisa diputar dengan gadget lain, misal iPod, MP3/MP4 player,dll. Sehingga saat-saat seperti mengantri transaksi di bank, terjebak kemacetan lalu-lintas, atau saat jongkok di toilet (maaf), dll tidak lagi menjadi momen pemubaziran waktu.

Di pasaran tersedia banyak piranti lunak khusus penyedia suara(selain yg sudah pre-installed di dalam Micro$oft Windows, denganpilihan suara Mary, Sam, Mike yang masih seperti suara robot intonasi bacaannya):

- AT&T Natural Voices (intonasi bacaan paling alami): http://www.nextup.com/attnv.html
- Cepstral (intonasi bacaan mendekati alami, paling banyak pilihan karakter suara dan ragam bahasa): http://www.cepstral.com/
- NeoSpeech (intonasi bacaan mendekati alami): http://www.neospeech.com/

Tidak ketinggalan versi Bahasa Indonesia: (karya Dosen ITB, Arry Akhmad Arman: http://indotts.melsa.net.id/)

Untuk versi PocketPC (dengan sistem operasi Windows Mobile) yang banyak digunakan adalah Text Speech Pro.

Demikian, sekedar berbagi informasi.
Wassalaam,

0 Responses so far.

Posting Komentar